5 DIET INI DAPAT MELAWAN KANKER

Friday, July 4, 20141comments

Sudah banyak dijelaskan tentang bahaya kanker di blog ini. Tapi, setiap penyakit itu dapat dicegah. Begitu pula kanker. Meskipun berbahaya, tetap ada cara untuk mencegah kanker ini, salah satunya dengan diet.

Diet seperti apa yang dapat melawan kanker? Diet yang dapat melawan kanker yaitu dengan diet makanan yang memiliki antioksidan yang tinggi. Dasar dari diet ini adalah mengurangi makanan yang dapat memicu kanker dan menambah makanan yang dapat mencegah kanker.

Diet yang dapat melawan kanker ini di publikasikan dalam sebuah jurnal yang berjudul Journal of The American College of Nutrition. Dalam jurnal tersebut, dibeberkan 5 diet yang dapat melawan kanker. Mau tahu diet apa saja yang dapat melawan kanker? Ini dia selengkapnya

5 DIET YANG DAPAT MELAWAN KANKER

1. DIET BUAH DAN SAYURAN HIJAU

5 DIET INI DAPAT MELAWAN KANKER
Buah dan Sayuran Hijau (nuga.co)
Semua praktisi kesehatan sepakat bahwa diet buah dan sayuran hijau dapat menurunkan resiko kanker dan serangan jantung. Profesor dari John Hopkins University, Dr Paul Talalay, yang tidak terlibat dalam studi mengatakan bahwa, buah dan sayuran hijau mengandung senyawa protektif, fitokimia antioksidan. Itulah sebabnya buah dan sayuran hijau dapat melindungi dan melawan kanker. Selain untuk melawan kanker, diet ini juga bagus untuk mengurangi berat badan secara signifikan

2. DIET KEDELAI UNTUK CEGAH KANKER PAYUDARA

5 DIET INI DAPAT MELAWAN KANKER
Kedelai (dishut.gunungmaskab.go.id)
Sama seperti buah dan sayuran hijau, makanan yang terbuat dari kedelai, seperti tempe atau tahu juga memiliki senyawa yang bersifat protektif. Mengganti daging dengan bahan makanan dari kedelai akan mengurangi konsumsi lemak dan senyawa kimia lain yang dapat memicu kanker dan penyakit jantung.

3. BATASI PRODUK SUSU UNTUK CEGAH KANKER PROSTAT

5 DIET INI DAPAT MELAWAN KANKER
Susu (en.wikipedia.org)
Sudah banyak studi yang membuktikan hubungan produk susu dengan kanker prostat. Tetapi, belum diketahui penyebab pastinya, kemungkinan penyebabnya bisa jadi berasal dari kalsium. Dilain sisi, studi lain menyebutkan bahwa produk susu mampu menurunkan risiko kanker kolorektal. Maka dari itu, bila kamu atau keluarga memiliki riwayat kanker prostat, sebaiknya batasi konsumsi produk susu.

4. BATASI KONSUMSI ALKOHOL

5 DIET INI DAPAT MELAWAN KANKER
Alkohol (orinsis.com)
Alkohol memang menjadi salah satu penyebab dari berbagai penyakit, salah satunya adalah kanker. Sebuah studi mengatakan, mengkonsumsi segelas minuman beralkohol dalam satu minggu dapat meningkatkan risiko kanker mulut, faring, dan laring sebanyak 24%. Sedangkan konsumsi dua hingga tiga minuman beralkohol dalam seminggu dapat meningkatkan risiko kanker kolorektal sebanyak 21%. Ada baik, ada juga buruk. Begitu juga alkohol. Dalam sebuah studi lain mengatakan konsumsi minuman beralkohol juga dapat bermanfaat untuk kesehatan jantung. Untuk itu, membatasi konsumsi alkohol adalah hal yang harus dilakukan.

5. BATASI MENGKONSUMSI DAGING MERAH

5 DIET INI DAPAT MELAWAN KANKER
Daging (republika.co.id)
Di postingan tentang 7 MAKANAN INI MEMBUAT KAMU LEBIH TUA dijelaskan bahwa terlalu banyak mengkonsumsi daging merah dapat menyebabkan kita terlihat lebih tua dari usia kita. Selain dampak tadi, terlalu banyak mengkonsumsi daging juga dapat menjadi penyebab kanker. Sebuah Studi dengan skala besar dari Harvard School of Public Health terungkap bahwa konsumsi rutin daging merah atau olahan seperti sosis akan meningkatkan risiko kematian prematur. Selain kanker, daging merah juga dapat menjadi penyebab dari penyakit jantung, stroke, dan diabetes.

Jadi, ke-5 diet diatas selain dapat menurunkan berat badan juga dapat melawan kanker. Banyak ya manfaatnya?

Sekian dulu postingan tentang 5 DIET INI DAPAT MELAWAN KANKER. Mohon di share apabila postingan ini bermanfaat. Terimakasih.
Share this article :

+ comments + 1 comments

Anonymous
February 22, 2019 at 6:40 PM

Deposit sudah kami proseskan boss, boss bisa cek kembali ke dalam id boss dan selamat bermain bosku, semoga hokki terus boss :) :)

Post a Comment

Ingin berkomentar? Baca ini dulu ya

1. Jangan menggunakan bahasa yang tidak sopan atau tidak dimengerti orang lain

2. Dilarang berkomentar dengan maksud menghina Suku, Agama, Ras, atau Golongan tertentu (SARA)

3. Dimohon untuk tidak menggunakan link aktif dalam berkomentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. ALL ABOUT HEALTY - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger